Desain Lembar Kerja Peserta Didik (Lkpd) Ipa Berbasis Saintifik Untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep di Kelas VII, VIII dan Kelas IX SMP/MTs

Kistiono Kistiono, Taufik Taufik, M. Muslim Muslim

Abstract


Telah dilakukan penelitian untuk mendesain lembar kerja peserta didik (LKPD) IPA berbasis saintifik untuk meningkatkan pemahaman konsep di kelas VII, VIII dan kelas IX SMP/MTs pada semester gasal. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini melalui tiga tahap yaitu: pendifinisian, pendesainan dan pengembangan. Pada tahap pendifinisian peneliti peneliti mengkaji urgensi rambu-rambu kopetensi inti (KI),kopetensi dasar (KD), strategi dan capaian pembelajaran yang isyaratkan dalam kurikulum 13, pada tahap perencanaan, peneliti membuat draf LKPD semester gasal untuk masing-masing kelas, membuat draf pemetaan capaian tes pemahaman konsep dalam bentuk jawaban pilihan yang terdiri dari lima pilihan jawaban. Pada tahap pengembangan peneliti melakukan validasi draf LKPD, intrumen tes kepahaman konsep melalui expert judgement tiga pakar, dari hasil validasi dilakukan revisi. Dari hasil penelitian dan validator setelah revisi dapat disimpulkan, bahwa: desain lembar kerja peserta didik (LKPD) IPA pada kajian fisika berbasis saintifik untuk kelas VII didapat pokok bahasan yang dapat dikembangkan yaitu: (1) Penyelidikan IPA, (2) Pengukuran, (3) Perubahan wujud zat, (4) Metode pemisahan campuran berdasarkan sifat fisik dan kimia, dan didapat item tes pemahaman konsep yang dapat dikembangkan didapat 15 item tes yaitu 6 indikator masing-masing: interpretasi, mencontohkan, pengklasifikasian, menggeneralisasikan, mengiferensi, membandingkan masing-masing 2 item tes, dan indikator menjelaskan 3.item tes, sedangkan untuk kelas VIII, didapat 7 pokok bahasan yang dapat dikembangkan yaitu: (1) Gerak lurus, (2) Hk.1Newton, (3) Hk. 2 Newton, (4) Hk 3Newton, (5) Usaha, (6) Pesawat sederhana, dan (7) kesetimbangan dan didapat item tes pemahaman konsep yang dapat dikembangkan didapat 25 item tes yaitu untuk indikator interpretasi 4 item tes, indikator mencontohkan 4 item tes, pengklasifikasian item 2 tes, menggeneralisasikan 3 item tes, mengiferensi 4item tes, membandingkan 4 item tes, dan menjelaskan 4 item tes. Sedangkan pada kelas IX, didapat 7 pokok bahasan yang dapat dikembangkan yaitu: (1) Konsep listrik statis dan gejala listrik statis, (2) Hantara listrik, (3) Arus listrik, (4) Rangkaian listrik, (5) Rangkaian seri dan paralel pada arus DC, (6) Sumber-sumber energi listrik, dan (7) tranmisi energi listrik. dan didapat item tes pemahaman konsep yang dapat dikembangkan didapat 28 item tes dengan 7 indikator masing-masing: interpretasi, mencontohkan, pengklasifikasian, menggeneralisasikan, mengiferensi, membandingkan indikator menjelaskan masing-masing 4 item tes.


Full Text:

I-12

Article Metrics

Abstract view : 1191 times
I-12 - 34622 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.