ANALISIS PEMAHAMAN KONSEP TERMODINAMIKA DENGAN CRI BERBANTUAN CBT SISWA SMA NEGERI 21 PALEMBANG
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pemahaman konsep termodinamika siswa SMA Negeri 21 Palembang. Penelitian dilaksanakan pada 35 siswa kelas XI IPA 4. Pengambilan data dalam bentuk tes menggunakan instrumen Thermodynamic Concept Survey (TCS) berupa 35 butir soal pilihan ganda beralasan terbuka yang dilengkapi dengan CRI berbantuan CBT. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Diperoleh hasil rata-rata pemahaman konsep siswa SMA Negeri 21 Palembang pada kategori paham konsep sebesar 36,28% siswa, paham konsep tapi kurang yakin sebesar 3,75%, siswa yang mengalami miskonsepsi sebesar 37,7% dan siswa tidak tahu konsep sebesar 22,27%. Persentase kategori paham konsep tertinggi berada pada pokok bahasan suhu dan perpindahan panas, kategori miskonsepsi tertinggi berada pada pokok bahasan hukum gas ideal, kategori paham konsep tapi kurang yakin dan tidak tahu konsep tertinggi berada pada pokok bahasan hukum 1 termodinamika. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi mengenai pemahaman konsep termodinamika siswa SMA Negeri 21 palembang.
Kata kunci: Pemahaman konsep, termodinamika, Certainty of Response Index (CRI).
Full Text:
PDFArticle Metrics
Abstract view : 922 timesPDF - 806 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.