Pengembangan Modul Fisika Materi Hukum Gerak Newton Berbasis Contextual Teaching and Learning di Sekolah Menengah Atas (SMA)

Apit Fathurohman

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan modul fisika materi Hukum Gerak Newton di SMA yang valid, praktis, dan efektif. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan desain penelitian menggunakan model ADDIE dan metode evaluasi formatif Tessmer. Tahap evaluasi formastif Tessmer dalam penelitian ini yaitu self evaluation, expert review, one-to-one, small group, dan field test. Pada penelitian ini digunakaninstrumen validasi modul, dan instrumen angket kepraktisan. Subjek penelitian tahap expert review yaitu ahli pedagogik, content, dan desain. Subjek one-to-one dan small group evaluation yaitu kelas X SMA Plus Negeri 2 Banyuasin. Hasil pengembangan diperoleh bahwa Modul Fisika SMA/MA materi Hukum Newton tentang Gerak berbasis Contextual Teaching and Learning (CTL)terkategori valid dengan rata-rata 3,13 dan terkategori praktis dengan kepraktisan rata-rata sebesar 3,18. Modul yang telah dikembangkan dapat menjadi alternatif bagi para pengajar untuk dijadikan referensi dan sumber belajar


Full Text:

F-23

Article Metrics

Abstract view : 339 times
F-23 - 960 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.