PENGARUH KETERSEDIAAN AIR TERHADAP PRODUKSI PADI SAWAH
Abstract
Ketersedian air sangat mempengaruhi laju pertumbuhan dan produksi padi. Oleh karena itu, air harus selalu tersedia sehingga pertumbuhan tanam padi optimal. Kajian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ketersediaan air terhadap pertumbuhan dan produksi padi sawah. Kajian dilaksanakan mulai bulan Mei sampai Oktober 2015 di persawahan Danau Nujau Desa Gantung Kecamatan Gantung Kabupaten Belitung Timur. Rancangan pengkajian menggunakan rancangan acak kelompok dengan 3 perlakuan yang terdiri dari 1) lahan digenangi dengan kedalam 5-10 cm (P1), 2) lahan digenangi 0-3 cm (P2), dan 4) lahan dibiarkan tidak digenangi (P3). Parameter yang diamati adalah tinggi tanaman, jumlah anakan, panjang malai, jumlah gabah per malai, prosentase gabah bernas dan produksi. Data dianalisis menggunakan DMRT 5%. Hasil pengkajian menunjukan tanaman padi yang selalu digenangi dengan kedalam 10 cm memiliki laju pertumbuhan dan produksi yang terbaik dibandingkan dengan tanaman padi yang digenangi sedalam 0-3 cm maupun dengan tidak digenangi. Lahan yang selalu digenangi sedalam 5-10 cm memiliki produksi sebesar 5,92 t/ha sedangkan lahan yang digenangi sedalam 0-3 cm sebesar 5,12 t/ha dan yang tidak digenangi sebesar 4,80 t/ha.
Full Text:
PDFArticle Metrics
Abstract view : 2356 timesPDF - 8925 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.